“Supporting Co sendiri fokus pada komoditas non sawit dan pengelolaan aset. Tentu saja PTPN I Regional 4 sebagai bagian dari Supporting Co juga memaksimalkan optimalisasi aset dan komoditas potensial lainnya di samping tebu & tembakau. Oleh karena itu, melalui media gathering ini saya berharap kami korporasi dengan insan media bisa bersinergi untuk saling menguatkan,” imbuhnya.
Ketua PWI Jawa Timur Lutfil Hakim pun menyambut hangat pesan dan kegiatan yang diinisiasi PTPN I Regional 4.
“Pada prinsipnya melalui kegiatan ini perlu dipahami bahwa peran media itu penting posisinya sebagai gate keeper sebuah informasi agar tidak keliru atau disalahpahami oleh publik. Oleh karena itu kami mengapresiasi atas inisiasi PTPN I Regional 4 dalam melaksanakan media gathering ini.
Seperti yang disampaikan pak Yunianta, kami sepakat untuk saling bersinergi dan menguatkan,” ujar Lutfil.
Melalui kegiatan tersebut perwakilan insan media pun turut memberikan apresiasinya. Salah satu apresiasi datang dari Abdul Malik, jurnalis Antaranews.
“Pertemuan kali ini luar biasa karena PTPN I Regional 4 masih berkomitmen merangkul media, karena apa di dalam media itu ada namanya informasi dan ada pengetahuan. Sehingga mudah-mudahan dengan merangkul media, PTPN I Regional 4 akan semakin bisa mencerahkan masyarakat,” ungkapnya.