Juruketik.com – Aksi pencurian terjadi di lingkungan Masjid Al-Hikmah yang berlokasi di Kampung Patas, RT 01/08, Kelurahan Ranggamekar, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor pada Rabu, 21 Januari 2026.
Aksi pelaku ini sempat terekam CCTV saat membobol keropak amal yang berisi uang yang berada di lingkungan masjid.
Berdasarkan informasi yang diterima, aksi pencurian kotak amal di masjid tersebut bukan kali pertama terjadi.
Warga menyebut kejadian serupa kerap berulang dan meresahkan jamaah serta pengurus masjid.
”Sebelum pake cctv mah sering kebobolan, Ini baru ketahuan pake cctv,” ujar salah satu warga.
Dari rekaman kamera pengawas (CCTV), pelaku terlihat mengenakan jaket, celana jeans panjang, membawa sebuah tas, serta memakai topi.
Sebelum melancarkan aksinya, pelaku sempat mondar-mandir dan memperhatikan keadaan sekitar, termasuk melihat ke arah kaca masjid untuk memastikan situasi aman.
Setelah merasa tidak ada orang di sekitar lokasi, pelaku langsung membobol keropak masjid dan mengambil uang yang tersimpan di dalamnya, kemudian meninggalkan lokasi. (3RY)












