Juruketik.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor kembali menggelar Balkot Ramadan Fest 2024 selama lima hari terhitung dari 1 April sampai 5 April 2024 mendatang. Hal ini disampaikan langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah usai menggelar rapat persiapan Balkot Ramadan Fest 2024 di Paseban Surawisesa, Balai Kota Bogor, Kamis (14/3/2024).
“Iya, kami mau mengadakan kembali Balkot Ramadan Fest 2024 yang tahun lalu acaranya sukses. Tahun ini kami persiapkan tenda bazarnya yang lebih banyak lagi dan isinya lebih beragam. Mulai dari kuliner sembako, pangan dan juga fashion,” ujar Syarifah.
Di tempat yang sama, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bogor, Hanafi mengatakan, pada Balkot Ramadan Fest 2024 ini Pemkot Bogor melibatkan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Bogor. Kadin akan diberikan tanggung jawab untuk mengatur bazar yang di area indoor. Ia pun berharap target perputaran uang di Balkot Ramadan Fest 2024 bisa lebih besar dari tahun lalu.