Juruketik.com – Setelah dilakukan pemilihan Diseluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Kota Bogor, tim Paslon 03 Dedie-Jenal langsung melakukan penghitungan pada tabulasi perolehan sementara secara berjenjang berdasarkan hasil dari para saksi di TPS-TPS se-Kota Bogor.
Hingga pukul 16:00 WIB pada Rabu 27 November 2024, data dari para saksi Paslon 03 yang baru masuk sebanyak 4,64 persen, dengan perolehan sementara, Paslon 01 09,56 persen, Paslon 02 26,43 persen, Paslon 03 37,62 persen, Paslon 04 12,37 persen, dan Paslon 05 14,03 Persen.
Komandan Bravo Paslon Dedie-Jenal, Said Muhammad Mohan mengatakan, gasil monitoring di internal bahwa posisi pasangan nomor urut 3, Dedie-Jenal itu sementara leading dan berada di posisi teratas. Walaupun data yang masuk baru 4,64 persen.