Baik yang ada di tingkat kabupaten, kecamatan sampai di desa dan kelurahan khususnya dalam upaya penanganan permasalahan gizi.
“Dengan kolaborasi program pemerintah pusat dan pemerintah daerah dapat mewujudkan cita-cita kita bersama, yakni Kabupaten Bogor bebas stunting,” ungkap Bachril Bakri.
Pada momentum Hari Gizi Nasional yang ke-65 tingkat Kabupaten Bogor, Pj Bupati Bogor juga menyampaikan saat ini Kabupaten Bogor tengah menjadi pilot project program makan bergizi gratis, yang merupakan program prioritas nasional Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming dalam mewujudkan salah satu dari delapan misi Asta Cita, yaitu memperkuat pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Untuk itu saya minta kepada seluruh pihak agar dapat mendukung secara penuh program tersebut, integrasikan dengan program strategis di Kabupaten Bogor,” imbuh Bachril Bakri.
Ditambahkan Pj Bupati Bogor, pada momen Hari Gizi Nasional yang ke-65 tahun 2025 Kabupaten Bogor mengusung tema ‘Pilih Makanan Bergizi untuk Keluarga Sehat’.
Di mana pesan yang dibawa ialah untuk mengingatkan kita semua bahwa gizi bukan hanya soal konsumsi makanan yang cukup, tetapi juga soal kualitas makanan yang kita pilih.
“Saya minta kepada seluruh pihak agar dapat mendukung secara penuh program tersebut, integrasikan dengan program strategis di Kabupaten Bogor,” tandas Bachril Bakri. (Adm)