Juruketik.com – Tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik. Selain itu, tanggal ini juga diperingati secara internasional sebagai Hari Anti-Kekerasan Internasional, Hari Hewan Ternak Sedunia, dan Hari Jalan Kaki ke Sekolah Internasional. Berikut adalah serba-serbi tentang masing-masing peringatannya:
Hari Batik Nasional
Setiap tanggal 2 Oktober diperingati Hari Batik Nasional, yang tidak hanya dirayakan di Indonesia, tetapi juga secara internasional sebagai Hari Batik Sedunia. Peringatan ini menandai diakuinya Batik sebagai warisan budaya takbenda dari Indonesia oleh UNESCO sejak 2 Oktober 2009.
Batik adalah warisan budaya yang didefinisikan sebagai sebuah teknik, simbol, serta kebudayaan terkait teknik mewarnai katun dan sutra dengan tangan yang berasal dari Indonesia. Tanggal penetapan Batik dalam daftar warisan budaya UNESCO dirayakan sebagai Hari Batik.
Peringatan Hari Batik Nasional ditetapkan sejak tahun 2009 oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia (KEPPRES RI) Nomor 33 Tahun 2009, tertanggal 17 November 2009.
Hari Anti-Kekerasan
Secara internasional, tanggal 2 Oktober diperingati sebagai Hari Tanpa Kekerasan Internasional atau Hari Anti-Kekerasan Internasional (International Day of Non-Violence). Majelis Umum PBB menetapkan tanggal ini sebagai Hari Anti-Kekerasan Internasional berdasarkan hari ulang tahun Mahatma Gandhi, pemimpin gerakan kemerdekaan India dan perintis filosofi serta strategi anti-kekerasan.
PBB menetapkan hari ini melalui resolusi A/RES/61/271 pada tanggal 15 Juni 2007. Hari Anti-Kekerasan Internasional merupakan kesempatan untuk menyebarluaskan pesan anti-kekerasan, termasuk melalui pendidikan dan kesadaran publik. Resolusi ini menegaskan kembali relevansi universal dari prinsip anti-kekerasan dan keinginan untuk mengamankan budaya perdamaian, toleransi, saling pengertian, dan anti-kekerasan.
Hari Hewan Ternak
Tanggal 2 Oktober juga diperingati sebagai Hari Hewan Ternak Sedunia (World Farm Animals Day). Peringatan ini bertujuan untuk menyadarkan masyarakat akan penyiksaan dan penganiayaan terhadap hewan, khususnya hewan ternak.
Hari Hewan Ternak Sedunia dikenal sebagai ‘Hari Sedunia untuk Hewan Ternak’ dan dirayakan pada hari ulang tahun Mahatma Gandhi. Beliau percaya bahwa semua makhluk hidup harus diperlakukan secara setara, dengan rasa hormat dan martabat, termasuk semua jenis hewan. Hari ini didirikan sebagai bagian dari kampanye Gerakan Hak Asasi Hewan Ternak internasional pada tahun 1983.
Tujuan utama dari hari ini adalah untuk meningkatkan kesadaran mengenai penderitaan berkepanjangan yang dialami hewan ternak dan penyembelihan yang brutal, serta mendorong orang lain untuk menciptakan dunia yang lebih penuh kasih sayang di mana hewan tidak diperlakukan hanya sebagai produk.
Hari Jalan Kaki ke Sekolah Internasional
Setiap tahun pada hari Rabu pertama di bulan Oktober, diperingati sebagai Hari Jalan Kaki ke Sekolah Internasional (International Walk to School Day/IWTSD). Pada tahun ini, peringatan ini jatuh pada tanggal 2 Oktober 2024.
Peringatan ini memberikan kesempatan kepada siswa di seluruh dunia untuk memberikan dampak positif terhadap lingkungan dengan berjalan kaki ke sekolah. Kegiatan ini menciptakan kesadaran dan menginspirasi tindakan lokal untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan ramah lingkungan.
Hari Jalan Kaki ke Sekolah Internasional pertama kali diadakan pada awal tahun 1990-an di Inggris. Kemitraan untuk Amerika yang Layak Berjalan (The Partnership for a Walkable America) mempromosikan hari ini di Amerika Utara pada tahun 1997. Sejak itu, banyak negara di dunia turut memperingati hari ini.(***)