Writy.
  • BOGOR RAYA
  • NASIONAL
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • KILAS
    • WISATA
    • EKONOMI BISNIS
    • UMKM
    • AGROBISNIS
    • SELEBRITIS
    • GALERI
No Result
View All Result
Writy.
  • BOGOR RAYA
  • NASIONAL
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • KILAS
    • WISATA
    • EKONOMI BISNIS
    • UMKM
    • AGROBISNIS
    • SELEBRITIS
    • GALERI
No Result
View All Result
Writy.
No Result
View All Result
  • BOGOR RAYA
  • NASIONAL
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • KILAS

Training Center PDAM Pertama di Jabar, Tingkatkan  Kompetensi ‘Tukang Ledeng’ se-Indonesia

2 tahun ago
in BERITA TERKINI, BOGOR RAYA
235 1
0
Training Center PDAM Pertama di Jabar, Tingkatkan  Kompetensi ‘Tukang Ledeng’ se-Indonesia
Share on FacebookShare on WhatsappShare on TelegramShare on LineShare on Email

 

 

Juruketik.com – Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A, Rachim melakukan peletakan batu pertama Training Center Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pakuan yang berlokasi di Jalan Raya Tajur, Kota Bogor, Rabu (6/12/2023).

Peletakan batu bersama tersebut juga dilakukan jajaran direksi Perumda Tirta Pakuan dan para direksi PDAM dari berbagai daerah serta Perpamsi dan stakeholders lainnya.

Kehadiran Training Center PDAM ini akan menjadi yang pertama di Jawa Barat, sehingga sangat diperlukan untuk meningkatkan kompetensi, potensi dan juga kapabilitas pegawai PDAM yang juga bisa dimanfaatkan oleh PDAM seluruh Indonesia.

“Karena Kota Bogor merupakan salah satu PDAM terbaik se-Indonesia dengan kinerja terbaik dan berhasil meraih berbagai penghargaan. Dengan modal itu, Training Center ini dibangun harapannya akan menjadi pusat pelatihan bagi ‘tukang ledeng’. Peningkatan kompetensi ‘tukang ledeng’ se-Indonesia karena pelayanan air minum merupakan pelayanan vital yang harus memiliki standar yang tinggi,” jelas Dedie Rachim.

Ke depan, tantangan pelayanan air minum akan semakin berat mengingat sumber air baku berasal dari air permukaan aliran sungai. Di Indonesia, tantangan terberat adalah mengenai kebersihan lingkungan dan menjaga sungai terbebas dari sampah.

Untuk itu, kata Dedie di dalam Training Center ini akan lebih baik juga dilengkapi mengenai penanganan dan penyelesaian permasalahan lingkungan.

“Karena jika tidak dimanfaatkan kita akan ketinggalan jauh dan dampaknya kita akan mengalami masa air semakin sulit harga semakin mahal, tantangannya juga semakin besar. Untuk itu kita perlu mengajak masyarakat belajar kebersihan di Training Center ini,” katanya.

Perumda Tirta Pakuan adalah perusahaan yang dimiliki Pemerintah Kota Bogor, yang sangat memperhatikan pengembangan sumber daya manusia agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan.

Dirut Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira Gusniawan mengatakan, sejalan dengan strategi optimalisasi SDM, Tirta Pakuan akan membangun pusat pelatihan atau Training Center terpadu yang dilengkapi fasilitas dan teknologi mutakhir.

Pusat pelatihan terpadu ini dibangun di lahan eks area gudang seluas 1.117 meter yang akan dibangun Training Center dengan luas bangunan 327 meter setinggi dua lantai dengan fasilitas tujuh ruang kelas.

“Target penyelesaian dalam waktu satu tahun kita selesaikan. Setelah itu akan diisi oleh berbagai pemateri dan praktik. Jadi ini experience untuk ‘tukang ledeng’ sebagai mini lab-nya ‘tukang ledeng’,” katanya.

Dengan begitu pelatihan bisa digabungkan dan disinergikan dengan praktek lapangan di WTP-WTP yang dimiliki Perumda Tirta Pakuan.

Ketua Perpamsi, Lalu Ahmad Zaini menyampaikan dukungan dan apresiasinya atas dibangunnya Training Center, karena salah satu program Perpamsi adalah peningkatan sumber daya manusia.

“Standar kompetensi untuk air minum itu menjadi keharusan. Melihat data yang kami miliki, dari jumlah hampir 60 ribu pegawai PDAM se-Indonesia, BUMD air minum se-Indonesia yang memiliki standar kompetensi baru 10 persen. Jadi 90 persen ini menjadi gep dan ini tugas kita semua sehingga kami sebagai ketua umum sangat mendukung dan memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada Dirut Perumda Tirta Pakuan,” katanya.(Red)

Tags: Dedie A RachimKota BogorPerpamsiPerumda Tirta PakuanTraining Center

BERITA LAINYA

Ketua DPRD Minta Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bogor Diterbitkan

Ketua DPRD Minta Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bogor Diterbitkan

by admin juruketik
24 Januari 2026
0

Juruketik.com - Masih banyaknya aktivitas penambangan ilegal di wilayah Bogor Barat menuai sorotan dari Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara....

Ketua DPRD Sastra Winara Soroti Permasalahan Sampah dan Layanan Kesehatan di Jasinga Bogor

Sastra Winara Minta Pelayanan Kesehatan di Bogor Barat Ditingkatkan, Ini Alasannya

by admin juruketik
24 Januari 2026
0

Juruketik.com - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara meminta adanya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah Bogor Barat. Permintaan ini...

Ketua DPRD Sastra Winara Dorong Pemkab Bogor Bangun Puskesmas Pembantu di Malasari

Sastra Winara Apresiasi Kinerja Bupati Bogor, Komunikasi DPRD dan Pemkab Makin Responsif

by admin juruketik
23 Januari 2026
0

Juruketik.com - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara menilai komunikasi antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kini berjalan semakin...

Dedie Rachim Larang Angkot Usia 20 Tahun Mengaspal di Kota Bogor

Dedie Rachim Larang Angkot Usia 20 Tahun Mengaspal di Kota Bogor

by admin juruketik
21 Januari 2026
0

Juruketik.com - Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim menegaskan, angkutan kota atau angkot yang sudah berusia 20 tahun wajib dihentikan...

Next Post
Sendi Fardiansyah Top 3 Besar Survei Cawalkot Bogor 2024

Sendi Fardiansyah Top 3 Besar Survei Cawalkot Bogor 2024

Kota Bogor Status Siaga Bencana Hingga Maret 2024

Kota Bogor Status Siaga Bencana Hingga Maret 2024

DPRD Kota Bogor Usulkan 3 Nama Pengganti Bima Arya

DPRD Kota Bogor Usulkan 3 Nama Pengganti Bima Arya

Usai Diresmikan, Pasar Tanah Baru Mulai di Penuhi Pedagang

Usai Diresmikan, Pasar Tanah Baru Mulai di Penuhi Pedagang

Akhir 2023, Kemacetan Pusat Kota Ditargetkan Berkurang

Akhir 2023, Kemacetan Pusat Kota Ditargetkan Berkurang

Rekomendasi

Bangun Sumur Bor dan Rehab Total MCK Cipaku, Eka Maulana : Semoga Warga Tak Lagi Kesulitan Air Bersih

Bangun Sumur Bor dan Rehab Total MCK Cipaku, Eka Maulana : Semoga Warga Tak Lagi Kesulitan Air Bersih

27 September 2024
DPRD dan Dekopimda Bahas Penguatan Koperasi Daerah di Kota Bogor

DPRD dan Dekopimda Bahas Penguatan Koperasi Daerah di Kota Bogor

26 Juni 2025

Berita Populer

  • Punya Rumah Subsidi Pertama? Ini Perintilan yang Sering Dilupakan Pasutri Baru

    Punya Rumah Subsidi Pertama? Ini Perintilan yang Sering Dilupakan Pasutri Baru

    108 shares
    Share 43 Tweet 27
  • Polisi Bongkar Kasus Mafia Tanah di Puncak Bogor, Pengusaha Properti Dibui usai Serobot Lahan PTPN

    66 shares
    Share 26 Tweet 17
  • 7 Tempat Makan Laksa Enak di Kota Bogor, Pasti Ketagihan

    475 shares
    Share 51 Tweet 32
  • Mengintip Hutan Organik Megamendung: Rimba yang Tersisa di Tengah Kepungan Vila dan Resort

    46 shares
    Share 18 Tweet 12
  • Menilik Kebun Anggur Sultan Anggola Garden di Bogor: Ditanami Berbagai Varietas Luar Negeri, Bisa Dipetik Langsung dari Pohonnya

    42 shares
    Share 17 Tweet 11
JURU KETIK

Selamat Datang di Juruketik.com
Portal Berita yang dikelola oleh PT JURUKETIK MEDIA DIGITAL - SK Kemenkumham : AHU-044948.AH.01.30.Tahun 2022

Hubungi Kami

No Result
View All Result
  • BOGOR RAYA
  • NASIONAL
  • POLITIK
  • OLAHRAGA
  • KILAS
    • WISATA
    • EKONOMI BISNIS
    • UMKM
    • AGROBISNIS
    • SELEBRITIS
    • GALERI

© 2026 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist