Juruketik.com – Bogor Street Festival Cap Go Meh (BSF CGM) 2023, Minggu (5/2/2023) di Jalan Suryakencana merupakan momen terakhir untuk Wali Kota Bogor, Bima Arya yang sudah dua periode menjabat.
Begitu pun dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang juga akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat.
Kedatangan Bima Arya dan Ridwan Kamil beserta Wakil Menteri Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo, Wakil Wali Kota Bogor. Dedie A. Rachim Rektor IPB University, Arif Satria disambut hangat oleh warga yang sudah menunggu di Sepanjang Jalan Suryakencana.
Pada kesempatan itu hadir juga, Kepala Istana Kepresidenan Bogor, Erwin Wicaksono, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bogor, Anggota DPR RI, Eddy Soeparno, Istri Wali Kota Bogor, Yane Ardian dan Istri Gubernur Jawa Barat, Atalia Praratya, Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim dan Istri, Yantie Rachim.
Pembukaan Bogor Street Festival CGM 2023 diawali dengan rajah pamuka, wangsit siliwangi, doa antar lintas agama yang diwakili oleh masing-masing agama, dan dilanjut dengan penampilan seni tradisional tarian khas Bogor dan meminum air lahang atau air nira secara simbolis yang dilakukan secara bersama-sama.
BSF CGM di Kota Bogor ini dikatakan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sebagai CGM terbaik se-Jawa Barat dari hasil evaluasi secara keseluruhan.
Pada momentum terakhir menghadiri CGM sebagai Gubernur Jawa Barat karena masa jabatan yang akan selesai pada September 2023, Ridwan Kamil berpamitan dengan warga Kota Bogor.
“Mudah-mudahan keberagaman ini dijaga, terus disempurnakan, diperbaiki sampai memang akhirnya menjadi yang terbaik se-Indonesia,” katanya.
Dari 1 sampai 10 Ridwan Kamil memberikan nilai 9 bagi pelaksanaan Bogor Street Festival CGM di Kota Bogor.
Menurutnya Bogor Street Festival CGM Kota Bogor merupakan wajah terbaik dari Jawa Barat.
“Wajah terbaik yang diwakili oleh Kota Bogor dalam menjaga pancasila, menjaga Bhineka Tunggal Ika, memelihara keberagaman dalam kedamaian,” ujarnya.
Discussion about this post